Kasrem 064/MY Menghadiri Kick Off Gernas BBI dan BBWI

0
Kasrem 064/MY Menghadiri Kick Off Gernas BBI dan BBWI
Views: 93

Serang, TirtaNews – Danrem 064/MY Brigjen TNI Tatang Subarna diwakili Kasrem 064/MY Kolonel Inf Nurkhan menghadiri Acara kick off meeting Gerakan Nasional (Gernas) Bangga Buatan Indonesia (BBI) dan Bangga Berwisata ke Indonesia (BBWI) 2023 tahun 2023 bertempat di KP3B. Kota Serang ( 10/02/2023 )

Acara ini dihadiri langsung oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi RI Jenderal TNI (Purn) Luhut Binsar Pandjaitan didampingi Menteri Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi Abdullah Azwar Anas

Di sela sela kegiatan Kasrem mengatakan Gerakan Nasional (Gernas) Bangga Buatan Indonesia (BBI) ini bertujuan untuk mengajak masyarakat Banten semakin bangga dengan membeli, menggunakan dan mengkonsumsi, serta mempromosikan produk-produk lokal berkualitas agar pelaku UMKM terus tumbuh dan berkembang.

” Gelaran ini diharapkan dapat memacu semangat gotong royong dari seluruh elemen masyarakat untuk bangga dan cinta, kemudian dengan senang hati membeli produk dari usaha kecil dan menengah (UKM) Banten ” ungkapnya

Hadir dalam kegiatan Pj. Gubernur Banten Al Muktabar, Deputi Gubernur Bank Indonesia Doni Primanto Joewono; Staf Khusus Menteri Perhubungan Bidang Hubungan Antar Lembaga Mayjen TNI Mar (Purn) Buyung Lalana; General Manager PLN UID Banten Awaluddin Hafid; serta Bupati dan Walikota se Provinsi Banten.(penrem/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *