Terpilih Secara Aklamasi, Zarkasih Kades Pegandikan Jadi Ketua Apdesi Lebakwangi

0
Terpilih Secara Aklamasi, Zarkasih Kades Pegandikan Jadi Ketua Apdesi Lebakwangi
Views: 161

Serang, TirtaNews – Perputaran roda organisasi harus dilakukan begitupun dengan kepengurusan Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Kecamatan Lebakwangi Kabupaten Serang.

Camat Lebakwangi Safruddin mengatakan bahwa hari ini dilakukan pemilihan Ketua APDESI Kecamatan Lebakwangi dan berdasarkan musyawarah forum Kepala Desa Pegandikan terpilih menjadi Ketua APDESI Kecamatan Lebakwangi.

“Alhamdulillah pengurus APDESI Kecamatan Lebakwangi yang baru sudah terbentuk, mudah-mudahan bisa lebih baik dari sebelumnya, karena memang masa bakti Kepala Desa yang menjadi Ketua APDESI sebelumnya sudah habis jadi dilakukan pemilihan ketua serta pengurus yang baru,” ujar Camat.

Kepala Desa Pegandikan Zarkasih mengatakan akan mengemban amanah ini dengan baik dan semoga kedepan Desa di Kecamatan Lebakwangi bisa lebih baik lagi dari sebelumnya.

“Kedepan untuk memperkuat silaturahmi antar Kepala Desa se-Kecamatan Lebakwangi kita agendakan Pertemuan APDESI 3 bulan sekali, mudah-mudahan bisa lebih bersinergi lagi,” ujar Zarkasih usai pemilihan Ketua APDESI Kecamatan Lebakwangi di Kantor Kecamatan Lebakwangi, Kamis (11/01/2024).

Lanjut Zarkasih, setiap bulan sebenarnya ada juga agenda pengajian dan rapat rutin untuk membahas permasalahan dan program yang sedang dilaksanakan serta sharing informasi kondisi di Desa masing-masing, imbuhnya.

Untuk diketahui Pengurus APDESI Kecamatan Lebakwangi Ketua Zarkasih, Wakil Ketua Saefudin, Sekretaris Ubaidilah dan Bendahara A. Guruh. (Az/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *