Gubernur Banten Tinjau Arus Mudik di Pelabuhan Ciwandan

0
Gubernur Banten Tinjau Arus Mudik di Pelabuhan Ciwandan
Views: 63

CILEGON, TirtaNews – Gubernur Banten, Andra Soni, meninjau langsung kondisi arus mudik Lebaran 2025 di Pelabuhan Ciwandan, Kota Cilegon, pada Jumat dini hari, 28 Maret 2025. Pelabuhan tersebut menjadi titik keberangkatan utama bagi pemudik yang menggunakan kendaraan roda dua menuju Pulau Sumatera.

Dalam kunjungannya, Andra Soni didampingi sejumlah pejabat, di antaranya Menteri Perhubungan (Menhub) Dudy Purwagandhi, Kakorlantas Polri Irjen Agus Suryonugroho, Direktur Utama Jasa Raharja Rivan Achmad Purwantono, Kapolda Banten Irjen Suyudi Ario Seto, Ketua DPRD Banten Fahmi Hakim, Wali Kota Cilegon Robinsar, dan Wakil Wali Kota Cilegon Fajar Hadi Prabowo. Mereka turut menyapa dan berbincang dengan para pemudik yang tengah bersiap memasuki kapal penyeberangan.

“Prediksi kita malam ini menjadi puncak arus mudik, dan terlihat pemotor semakin ramai. Tapi alhamdulillah, langsung bisa berangkat,” ujar Andra Soni di sela peninjauan.

Andra Soni menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah berkoordinasi untuk memastikan kelancaran arus mudik di wilayah Banten. “Kami menyampaikan terima kasih atas koordinasi yang dilaksanakan oleh Korlantas dan semua pihak terkait lainnya,” katanya.

Ia juga mengungkapkan bahwa arus mudik tahun ini mengalami peningkatan jumlah pemudik dibandingkan tahun sebelumnya. “Terasa sekali bedanya, tahun ini ada peningkatan jumlah penumpang, tapi alhamdulillah, semua berjalan lancar. Semoga kondisi ini terus terjaga hingga nanti arus balik,” imbuhnya.

Pantauan di lokasi menunjukkan kepadatan pemudik yang terus berdatangan, terutama pengguna sepeda motor. Meski demikian, arus keberangkatan tetap berjalan lancar berkat pengaturan lalu lintas dan koordinasi lintas sektor di Pelabuhan Ciwandan. (Hen/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *