PT IMKonesia Training Center Resmikan LPK ITC di Serang, Dukung Pengembangan SDM

SERANG, TirtaNews – PT IMKonesia Training Center (ITC) dan PT Timuraya Jaya Lestari (TJL) memperluas jangkauan layanan mereka dalam bidang pelatihan tenaga kerja dengan meresmikan Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) ITC di Ruko Bukhori, Ciruas, Kabupaten Serang, Kamis (27/2/2025). Kehadiran LPK ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi tenaga kerja, khususnya bagi mereka yang akan ditempatkan di dalam maupun luar negeri.
PT ITC selama ini dikenal sebagai penyedia jasa pelatihan bagi pekerja migran agar memiliki keterampilan yang sesuai dengan standar industri. Sementara itu, PT TJL bergerak dalam bidang sumber daya manusia, termasuk pelatihan, pendidikan, konsultasi, rekrutmen, dan penempatan tenaga kerja. Kolaborasi keduanya diharapkan dapat menciptakan tenaga kerja yang profesional dan siap bersaing di pasar kerja global.
Peresmian LPK ITC dihadiri oleh sejumlah pejabat dan tokoh, termasuk Kepala Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Serang, Diana Ardianti, serta komisaris dan direktur PT Habba Jaya Akbar, H. Nafis Kurtubi dan Hj. Rohillah. Sekjen Pekerja Migran Indonesia Kabupaten Serang, Den Hadi, juga turut hadir dalam acara ini.
Dalam sambutannya, pimpinan LPK ITC, Farida, menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah mendukung pendirian lembaga ini. Ia menegaskan komitmennya untuk menjaga kepercayaan masyarakat serta memastikan bahwa pelatihan yang diberikan dapat meningkatkan keterampilan dan daya saing tenaga kerja.
“Kami ingin memastikan bahwa tenaga kerja yang dilatih di LPK ITC memiliki keterampilan berkualitas, sehingga dapat bekerja secara profesional dan terampil di bidangnya masing-masing,” ujar Farida.
Sementara itu, Kepala Disnaker Kabupaten Serang, Diana Ardianti, menyambut baik kehadiran LPK ITC sebagai bagian dari upaya peningkatan kompetensi tenaga kerja di wilayahnya.
“Kami berharap LPK ITC dapat menjadi wadah bagi masyarakat Kabupaten Serang untuk memperoleh pelatihan kerja yang sesuai standar, terutama bagi mereka yang ingin bekerja di luar negeri agar lebih siap dan kompetitif,” kata Diana dalam sambutanya.
Pendirian LPK ITC ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat, terutama dalam meningkatkan keterampilan dan kesiapan tenaga kerja dalam menghadapi tantangan global. Dengan adanya pelatihan yang terstruktur dan berbasis kebutuhan industri, tenaga kerja asal Kabupaten Serang diharapkan mampu bersaing dan mendapatkan peluang kerja yang lebih baik di berbagai sektor.
Peresmian LPK ITC mendapat respons positif dari para peserta dan tamu undangan yang hadir, menandakan optimisme terhadap pengembangan sumber daya manusia yang lebih kompeten dan profesional di wilayah Serang. (Ebi/Red)