Jelang Ramadhan, Perkumpulan Urang Banten Gelar Bakti Sosial di Tirtayasa

0
Jelang Ramadhan, Perkumpulan Urang Banten Gelar Bakti Sosial di Tirtayasa
Views: 19

SERANG, TirtaNews – Perkumpulan Urang Banten (PUB) bersama sejumlah organisasi dari dalam dan luar Banten menggelar bakti sosial di Kampung Sampang, Desa Susukan, Kecamatan Tirtayasa, Kabupaten Serang, pada Minggu, 23 Februari 2025. Kegiatan ini melibatkan masyarakat, akademisi, serta pemerintah daerah dalam upaya meningkatkan kesejahteraan warga melalui berbagai layanan sosial dan kesehatan.

Berbagai organisasi turut berpartisipasi dalam kegiatan ini, di antaranya OUB, Ikatan Dokter Indonesia (IDI), Bulan Sabit Merah Indonesia (BSMI), Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI), Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI), Ikatan Apoteker Indonesia (IAI), Aksi Tanggap Bencana (ATB), Sahabat IAI, serta sejumlah organisasi lainnya.

Bakti sosial kali ini mencakup berbagai layanan kesehatan, seperti pemeriksaan kesehatan umum dan spesialis, USG kehamilan, pemeriksaan mata, serta penyuluhan kesehatan. Selain itu, anak-anak juga mendapatkan hiburan melalui sesi dongeng edukatif. Sebagai bagian dari program Sedekah Ramadan, panitia membagikan 300 bingkisan untuk anak yatim dan dhuafa di wilayah tersebut.

Ketua PUB H. Eden Gunawan menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian terhadap masyarakat, terutama dalam aspek kesehatan dan sosial. “Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi warga, khususnya yang membutuhkan layanan kesehatan dan bantuan sosial,” ujarnya.

Masyarakat setempat menyambut antusias kegiatan ini. Salah satu warga, Siti, mengungkapkan rasa syukur atas adanya layanan kesehatan gratis. “Kami sangat terbantu, terutama untuk pemeriksaan kesehatan yang biasanya sulit kami akses,” katanya.

Kegiatan bakti sosial ini diharapkan dapat terus berlanjut sebagai bentuk kolaborasi antara berbagai elemen masyarakat dalam meningkatkan kesejahteraan warga Banten. (Az/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *