Dema FS Gandeng Ormawa dan Mahasiswa UIN SMH Banten Gelar Festology
Kota Serang, TirtaNews -Serangkaian Festival Science and Technology (Festology) telah berjalan dibarengi dengan peringatan Dies Natalis ke-61 UIN Banten, Dewan Eksekutif Mahasiswa (Dema) Fakultas Sains yang berlangsung di Aula Gedung F. Sains, Minggu (29/10/2023).
Festology merupakan salah satu program unggulan dari Dema Fakultas Sains yang mencakup sembilan rangkaian kegiatan.
“Mulai dari lomba tingkat provinsi untuk siswa SMA, Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTIN) tingkat nasional, pameran, hingga pelatihan manajemen laboratorium yang ditujukan untuk guru SMA. Tujuan dari kegiatan ini sekaligus merayakan Dies Natalis UIN SMH Banten, tetapi juga untuk memperkuat eksistensi Fakultas Sains UIN Banten di tingkat provinsi Banten dan nasional,” ujar Miftahul Ulum, Ketua Dema F Sains.
Lanjut, Ulum, Festology ini salah satu kegiatan unggulan dari Dema Fakultas yang kami selenggarakan dengan penuh semangat.
“Sekaligus memperkuat jalinan solidaritas serta kekeluargaan di kalangan civitas Fakultas Sains dan Teknologi,” tegasnya.
Di sisi lain, Ali Rahman Ketua Senat Mahasiswa menyampaikan gabungan kegiatan ini untuk mempererat komunikasi antar-organisasi kemahasiswaan. Berharap kegiatan semacam ini dapat berkelanjutan di tahun-tahun mendatang.
“Semoga kerjasama antar-organisasi kemahasiswaan di Fakultas Sains dan Teknologi dapat menggali beragam potensi yang ada dan mengembangkannya untuk kebaikan yang lebih besar,” ucapnya. (Danil/Red)