Mahasiswa KKM Untirta Siapkan Program Lingkungan dan Pendidikan di Desa Cibodas

0
Mahasiswa KKM Untirta Siapkan Program Lingkungan dan Pendidikan di Desa Cibodas
Views: 2

PANDEGLANG, TirtaNews — Mahasiswa Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) Kelompok 17 Desa Cibodas mulai mematangkan persiapan program kerja sebelum terjun ke lapangan. Sejumlah agenda disusun, mulai dari edukasi lingkungan, penataan identitas wilayah, hingga kegiatan mengajar di sekolah dasar.
Persiapan dilakukan pada Sabtu, 10 Januari 2026, di posko KKM Desa Cibodas dan diikuti seluruh anggota kelompok.

Salah satu fokus utama adalah kegiatan pembukaan dan edukasi ruang hijau rumah. Para mahasiswa menyusun konsep kegiatan, menyiapkan materi edukasi lingkungan, serta merancang metode penyampaian yang mudah dipahami masyarakat.

Program edukasi ruang hijau ini ditujukan untuk meningkatkan kesadaran warga akan pentingnya keberadaan tanaman di lingkungan rumah sebagai bagian dari upaya menjaga kelestarian lingkungan dan kualitas hidup.

Selain itu, mahasiswa KKM juga mempersiapkan pembuatan identitas kampung, RT, RW, dan desa. Persiapan meliputi perancangan desain papan identitas, pendataan titik pemasangan, serta pengadaan bahan dan perlengkapan.

Program ini diharapkan dapat memperjelas penamaan wilayah, meningkatkan kerapian lingkungan, serta memudahkan masyarakat maupun pendatang mengenali wilayah Desa Cibodas.

Bidang pendidikan menjadi perhatian berikutnya. Mahasiswa KKM menyiapkan kegiatan mengajar di SDN Cibodas 1 dan SDN Cibodas 2 dengan menyusun materi pembelajaran, menentukan metode pengajaran yang interaktif, serta membagi peran pengajar sesuai kemampuan masing-masing anggota. Kegiatan ini dirancang untuk membantu proses belajar siswa sekaligus menghadirkan suasana pembelajaran yang lebih variatif.

Ketua Kelompok 17 KKM Untirta, Adi Gustiadi, mengatakan persiapan yang matang menjadi kunci keberhasilan pelaksanaan program kerja. “Kami berupaya menyiapkan setiap kegiatan sebaik mungkin agar pelaksanaannya berjalan lancar dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat Desa Cibodas,” ujarnya.

Sekretaris Desa Cibodas, Dewahyu Mulyana, menyambut baik rencana program kerja yang disusun mahasiswa. Ia menilai program di bidang lingkungan, pendidikan, dan penataan desa sejalan dengan kebutuhan masyarakat setempat. “Kami mengapresiasi inisiatif mahasiswa KKM dan berharap kegiatan ini membawa dampak positif bagi warga,” katanya.

Rangkaian persiapan tersebut dilakukan untuk memastikan seluruh program KKM dapat dilaksanakan secara terencana, efektif, dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat serta pihak sekolah. Melalui persiapan awal ini, mahasiswa KKM Untirta Kelompok 17 diharapkan mampu berkontribusi nyata dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat. (Ries/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *