Satlantas Polres Serang Bagikan Makanan Ringan dalam Program Jumat Berkah

0
Satlantas Polres Serang Bagikan Makanan Ringan dalam Program Jumat Berkah
Views: 8

SERANG, TirtaNews – Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor Serang melaksanakan program Jumat Berkah dengan membagikan makanan ringan kepada para pemohon Surat Izin Mengemudi (SIM) di Gedung Satuan Penyelenggara Administrasi SIM (Satpas), Jumat, 25 April 2025.

Kegiatan sosial tersebut dikemas dalam program bertajuk Ngariung Iman Ngariung Aman yang merupakan bagian dari implementasi program berbagi Kapolda Banten dan Kapolres Serang.

“Jumat Berkah merupakan program berbagi dengan sesama, sebagai wujud nyata dari Commander Wish Kapolda dan Kapolres,” kata Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Serang, Ajun Komisaris Polisi Fery Oktaviari Pratama, dalam keterangannya.

Selain di Gedung Satpas, kegiatan serupa juga berlangsung di Kantor UPT Samsat Cikande, Kecamatan Ciruas, Kabupaten Serang. Para wajib pajak yang sedang mengurus administrasi kendaraan turut menerima bingkisan makanan ringan dari petugas.

Fery mengatakan bahwa kegiatan Jumat Berkah dirancang untuk berlangsung rutin setiap pekan. “Mudah-mudahan kegiatan ini bernilai ibadah serta menjadi barokah untuk kita semua,” ujarnya.

Program ini mendapat sambutan positif dari masyarakat. Samani (23), warga Cisait, Kecamatan Kragilan, mengapresiasi langkah Satlantas Polres Serang yang dinilainya mempererat hubungan antara polisi dan warga.

“Kegiatan seperti ini harus diapresiasi dan terus dilanjutkan. Ini bentuk kepedulian yang bisa memperkuat keharmonisan antara masyarakat dan kepolisian,” kata Samani. (Az/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *