Dharma Pertiwi Pecahkan Rekor MURI, Cabang 0602/Serang Turut serta Dalam Bakti Sosial Serentak

SERANG, TirtaNews – Dharma Pertiwi menggelar bakti sosial secara serentak di 1.430 titik di seluruh Indonesia dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-61. Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Ketua Umum Dharma Pertiwi, Evi Agus Subiyanto, ini mencetak rekor dari Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) sebagai bakti sosial dengan peserta organisasi wanita terbanyak di Indonesia.
Kegiatan yang dipusatkan di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, pada Selasa, 25 Februari 2025, ini mencakup berbagai aksi sosial, seperti pemeriksaan kesehatan dan pembagian sembako. Dalam sambutannya, Evi Agus Subiyanto, yang juga istri Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, mengapresiasi keterlibatan seluruh anggota Dharma Pertiwi dalam aksi kemanusiaan ini.
“Kegiatan bakti sosial pada pagi hari ini mendapatkan rekor MURI, bahwa kita termasuk dalam kategori bakti sosial serentak yang dilaksanakan oleh organisasi wanita terbanyak saat ini di Indonesia,” ujar Evi di Mabes TNI.
Di Serang, Dharma Pertiwi Daerah C Cabang 0602/Serang turut serta dalam bakti sosial ini dengan menyelenggarakan pemeriksaan kesehatan dan pembagian paket sembako di Panti Asuhan Dinsos Provinsi Banten. Ketua Dharma Pertiwi Daerah C Cabang 0602/Serang, Ny. Vinta Junaidi, menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian organisasi terhadap masyarakat yang membutuhkan.
“Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat, terutama dalam aspek kesehatan dan kesejahteraan. Semoga kehadiran Dharma Pertiwi dapat selalu dirasakan oleh masyarakat luas,” kata Vinta Junaidi.
Dengan pelaksanaan bakti sosial ini, Dharma Pertiwi menegaskan komitmennya untuk terus berkontribusi bagi kesejahteraan masyarakat, sejalan dengan semangat kebersamaan dan gotong royong. (Az/pen/red)