Putra Daerah Banten Maju sebagai Calon Ketua Umum KNPI Pusat
SERANG, TirtaNews — Seiring berakhirnya masa kepengurusan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) periode 2021-2024, nama-nama calon ketua baru mulai bermunculan. Di antaranya, Ali Hanafiah, putra asli Kecamatan Kopo, Kabupaten Serang, Banten, yang mendapatkan dukungan luas dari 60 Organisasi Kepemudaan (OKP) di bawah naungan KNPI, serta tujuh Ketua DPD KNPI Provinsi secara tertulis. Pada Sabtu (26/10), Ali Hanafiah mengambil formulir pendaftaran calon ketua umum KNPI di tengah dukungan para pendukungnya.
Ali Hanafiah, yang sebelumnya menjabat Sekjen KNPI periode 2021-2024, optimis menghadapi Rapimpurnas dan Kongres XVII KNPI yang akan diselenggarakan di Kota Serang, Banten, pada 28 Oktober 2024 mendatang. “Alhamdulillah, saya didukung oleh tujuh Ketua DPD Provinsi dan 60 OKP secara tertulis. Dukungan ini menjadi motivasi besar bagi saya untuk melanjutkan harapan teman-teman OKP dan para Ketua DPD KNPI Provinsi,” ujarnya setelah mengambil formulir pendaftaran.
Sebagai alumnus S3 Universitas Padjadjaran Bandung, Ali menyatakan kesiapan memimpin KNPI untuk periode mendatang. Baginya, KNPI merupakan wadah berhimpunnya organisasi kepemudaan yang terbuka dan independen, memiliki tujuan yang jelas untuk menjaga soliditas dan kesatuan pemuda dalam mewujudkan cita-cita bangsa. Ali juga menekankan bahwa KNPI harus menjadi mitra pemerintah, termasuk dalam mendukung program pemerintahan Presiden Prabowo Subianto. “Dengan potensi sumber daya besar, KNPI dapat berperan aktif dalam pembangunan bangsa dan negara. Saat ini, kita perlu mengelola potensi yang ada untuk membawa perubahan ke arah yang lebih baik, sehingga pemuda hari ini dapat menjadi pemimpin masa depan,” tegasnya.
Doktor di bidang Komunikasi Publik ini juga menambahkan bahwa amanah yang diberikan oleh rekan-rekannya di OKP dan DPD KNPI Provinsi akan terasa ringan jika dijalankan bersama. Menurutnya, pemuda memiliki peran besar untuk mendukung pemerintah mencapai cita-cita Indonesia Emas. “Dengan kepemimpinan baru di bawah Presiden Prabowo Subianto, kita sebagai pemuda harus memberikan kontribusi terbaik bagi pembangunan dan bersinergi dengan pemerintah untuk menuju Indonesia Emas,” tandasnya. (Risdu/Red)