Babinsa Koramil 0602-07/Waringin Kurung Berikan Sosialisasi Bahaya Kenakalan Remaja Di SMK Negeri 1 Waringin Kurung

0
Babinsa Koramil 0602-07/Waringin Kurung Berikan Sosialisasi Bahaya Kenakalan Remaja Di SMK Negeri 1 Waringin Kurung
Views: 41

SERANG, TirtaNews – Dalam upaya membina generasi muda, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 0602-07/Waringin Kurung Kodim 0602/Serang, Sersan Satu (Sertu) Eko S, memberikan materi tentang Wawasan Kebangsaan (Wasbang) serta sosialisasi bahaya kenakalan remaja kepada para siswa siswi SMK Negeri 1 Waringin Kurung, bertempat di lapangan SMK Negeri Waringin Kurung Kecamatan Waringin Kurung Kabupaten Serang, Provinsi Banten, Selasa (17/09/2024).

Sertu Eko S menyampaikan bahwa, pentingnya memberikan pemahaman kepada generasi muda, tentang Wawasan Kebangsaan. Untuk memperkuat rasa cinta tanah air, dan kesadaran akan nilai-nilai Pancasila, sebagai dasar negara.

Selain itu, ia juga mengingatkan para siswa tentang dampak negatif kenakalan remaja, seperti narkoba, pergaulan bebas, dan kekerasan, yang dapat merusak masa depan generasi muda.

“Kegiatan ini, bertujuan untuk membangun karakter dan mental generasi muda, agar dapat menjadi penerus bangsa yang unggul dan berakhlak baik,” ujar Sertu Eko S.

Lanjutnya, pembinaan seperti ini merupakan bagian dari komitmen TNI AD, melalui Babinsa dalam mendukung perkembangan dan pembinaan, terhadap generasi muda di wilayah teritorial, terutama dalam menghadapi tantangan global di era digital saat ini.

Sementara itu, Kepala Sekolah SMK Negeri 1 Waringin Kurung, Mujiono, memberikan apresiasinya atas kegiatan yang dilaksanakan oleh Babinsa.

“Kami sangat berterima kasih kepada Sertu Eko S dan Koramil 0602-07/Waringin Kurung, atas perhatian dan kepeduliannya dalam memberikan wawasan kebangsaan dan sosialisasi bahaya kenakalan remaja kepada para siswa,” jelasnya.

Kegiatan ini sangat bermanfaat untuk membentuk karakter siswa, serta menambah wawasan mereka agar dapat menjadi generasi yang berprestasi, juga memiliki moral yang baik,” ujar Mujiono. (Pen/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *