Keren, ACB Santuni 100 Anak Yatim di Ramadhan 1444 H

0
Keren, ACB Santuni 100 Anak Yatim di Ramadhan 1444 H
Views: 109

Serang, Tirtanews – Autoclub Banten (ACB) sebagai wadah perkumpulan klub dan komunitas mobil di Banten menggelar Buka Puasa Bersama Anak Yatim yang digelar di salah satu rumah makan di Kota Serang, Jumat (7/4/2023) sore.

Acara yang sudah menjadi agenda tahunan ini, digelar sebagai bentuk kepedulian para member kepada anak yatim yang di Ramadhan ini ingin berlebaran dengan layak.

Dikatakan ketua panitia Henri Prasetyo anak yatim diambil dari beberapa yayasan di Kasemen dan lingkungan di sekitar lokasi acara.

“Tahun lalu agak terbatas karena covid, nah di tahun ini karena sudah normal dan intruksi pemerintah Covid-19 sudah aman, makanya kita bisa menggelar kegiatan ini. Ini juga menjadi ajang silaturahmi member setelah lama tdak kumpul di Ramadhan,” kata Henri.

Dikatakan Henri, kegiatan ini juga didukug oleh seluruh member dengan berdonasi. Beberapa perwakilan klub dan komunitas pun ikut hadir diantaranya Tevci, Alert, Zublin, Mobilio Indonesia (MOI), AXFC, Westsider, GK Klub, MST Garage dan Holden. 

“Ada juga dari masyarakat umum dan industri yang menitipkan dananya untuk donasi anak yatim,” imbuhnya.

ACB sendiri saat ini beranggotakan 139 klub dan komunitas mobil di Provinsi Banten. Sebelumya ACB sudah menggelar event modifikasi mobil yang diikuti sekitar 300 peserta dari Lampung, Banten, Jabodetabek, dan Jawa Timur.

“Dalam waktu dekat kami juga akan menggelar acara rutin setelah Lebaran bertajuk Ngariung. Ini sudah menjadi tradisi sebagai media halal bihalal seluruh member. Untuk waktunya masih disusun,” tutup Henri. (yogi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *