31 Spanduk Jarik Terpasang Di Sepanjang Jalan Jogja- Solo

0
Views: 131

Jawa Tengah, TirtaNews – Spanduk dengan foto Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Menteri BUMN Erick Thohir memenuhi sepanjang Jalan Jogja-Solo di Klaten. Spanduk Ganjar dan Erick Thohir itu terkait dengan Ganjar dan Erick sebagai capres-cawapres di Pilpres 2024.

Dilansir detikJateng di sepanjang Jalan Jogja-Solo mulai batas timur Kecamatan Wonosari-Delanggu-Ceper terdapat 31 spanduk. Mayoritas spanduk ‘Ganjar-Erick Kudu Konco Dewe!!’ terpasang di tepi jalan ruas dari Solo arah Jogja.

Hanya ada empat spanduk terpasang di ruas jalan arah Jogja ke Solo. Ukuran spanduk tersebut sama sekitar 1×3 meter berbahan plastik.

Spanduk tersebut berwarna dasar merah dengan foto Ganjar dan Erick berjas serta peci hitam. “Capres 2024 Ganjar Pranowo, Cawapres 2024 Erick Thohir, Kudu Konco Dewe, Jarik-Ganjar Erick,” bunyi spanduk tersebut.

Spanduk tersebut ada yang terpasang di jembatan, pohon peneduh, pagar pekarangan, rumah kosong dan lainnya. Ada yang empat lembar terpasang berjajar berdekatan tetapi warga tak satu pun mengetahui pemasangannya.

“Saya tidak tahu kapan dipasang. Tapi yang jelas kemarin sore belum ada,” ujar Daman, pedagang asongan di simpang empat Kepoh, Kecamatan Delanggu, Sabtu (3/12/2022).

Daman menuturkan besar kemungkinan spanduk dipasang malam hari. Sebab, sehari sebelumnya tidak ada spanduk tersebut.

“Mungkin tadi malam. Karena saya sampai sini pagi sudah ada spanduk tersebut,” imbuh Daman.

Hal senada disampaikan juru parkir di kawasan kuliner Delanggu, Haryanto. Haryanto mengatakan tidak mengetahui siapa pemasangnya.

“Tidak tahu siapa yang masang, yang dipasang itu pagar kebun kosong, mungkin karena mau Pilpres 2024,” kata Haryanto di lokasi.

Haryanto menuturkan kemarin sore belum ada spanduk tersebut. Dia menduga dipasang saat malam hari.

“Mungkin masangnya malam hari atau tadi subuh. Kemarin jelas belum ada, saya di sini belum ada,” ungkap Haryanto. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *